Shevchenko mendapat standing applause saat ditarik keluar pelatih, berkat aksi heroiknya membawa Ukraina mengepak kemenangan krusial atas Swedia di penyisihan Grup D Euro 2012.
Ukraina tampil memukau untuk mengepak hasil maksimal di laga perdana Grup D Euro 2012. Menjamu Swedia di Olympic Stadium, Senin (11/6) malam waktu setempat, Ukraina menang 2-1 meski sempat tertinggal lebih dulu oleh gol Zlatan Ibrahimovic.
Tampil menyerang sejak awal laga, kedua tim gagal membuka skor di 45 menit pertama. Namun pertandingan kian menarik di paruh kedua setelah tercipta tiga gol hanya dalam waktu 10 menit. Ibra membuka keunggulan Swedia di menit 52, namun Andriy Shevchenko menyamakan kedudukan hanya tiga menit berselang. Sheva benar-benar membakar semangat suporter tuan rumah ketika tandukannya gagal dibendung Isaksson di menit 61, sekaligus membawa Ukraina unggul.
Dengan kemenangan ini, Zhovto-Blakytni untuk sementara memuncaki klasemen Grup D karena di pertandingan sebelumnya dua kandidat utama, Prancis dan Inggris, harus puas bermain imbang 1-1. Tampil menyerang sejak awal laga, kedua tim gagal membuka skor di 45 menit pertama. Namun pertandingan kian menarik di paruh kedua setelah tercipta tiga gol hanya dalam waktu 10 menit. Ibra membuka keunggulan Swedia di menit 52, namun Andriy Shevchenko menyamakan kedudukan hanya tiga menit berselang. Sheva benar-benar membakar semangat suporter tuan rumah ketika tandukannya gagal dibendung Isaksson di menit 61, sekaligus membawa Ukraina unggul.
Cuplikan Gol Ukrania Vs Swedia
Cuplikan gol Ukraina vs Swedia, Selasa, 12 Juni 2012, pukul 01.45 WIB, NSK Olimpijs’kyj, Kiev.
Tuan rumah Ukraina, sukses meraih kemenangan gemilang ketika menjamu Swedia di putaran pertama Grup D, Euro 2012.
Dengan hasil akhir 2-1, Swedia sempat unggul terlebih dahulu melalui gol Zlatan Irbrahimovic dimenit ke-52.
Gol pembalik kedudukan Ukraina diciptakan oleh Andriy Shevchenko dimenit ke-55 dan menit ke-66.
Hasil ini membawa Ukraina memuncaki klasemen sementara Grup D, dengan perolehan 3 poin. Sedangkan Swedia masih belum memiliki poin sama sekali.
Baca selengkapnya: http://www.sundul.com/video/cuplikan-gol-ukraina-2-1-swedia-euro-2012/#ixzz1xcGZDo7I
Babak Pertama
Melakoni laga perdana Grup D, co-hosts Ukraina mengandalkan duet Andriy Shevchenko dan Voronin untuk mengacak-acak lini belakang Swedia. Sementara The Blue-Yellow --julukan Swedia-- bertumpu kepada striker berpengalaman Zlatan Ibrahimovic.
Mendapat dukungan penuh suporter tuan rumah, Ukraina mengawali laga penuh percaya diri. Baru tiga menit sejak peluit kick-off dibunyikan, Zhovto-Blakytni --sebutan Ukraina-- mulai mengancam gawang Isaksson lewat sebuah sepakan spekulasi yang dilepaskan Kanoplienka. Sayang, tendangan yang dilepaskan dari luar kotak penalti masih melebar di sisi gawang Swedia.
Tidak lama berselang, Swedia merespons ancaman tuan rumah dengan aksi Kim Kallstrom. Tapi, sepakan Kallstrom tidak terarah dengan baik dan bukan merupakan ancaman berarti bagi kiper Pyatov. Hingga 10 menit pertama, skuat besutan Oleg Blokhin menguasai permainan dengan mengandalkan umpan-umpan pendek dari lini tengah. Namun rapatnya barisan belakang Swedia membuat Ukraina kesulitan menciptakan peluang emas.
Di menit ke-15 Swedia mendapat tendangan bebas, namun Ibrahimovic yang menunggu di area penalti tidak mampu menjangkau sepakan Elm dari sisi kiri.
Swedia mulai menemukan permainannya dan sempat tejadi kemelut di depan gawang Pyatov dua menit setelah tendangan bebas Elm. Berawal dari aksi Ibra yang berhasil mengecoh bek Ukraina, striker AC Milan itu kemudian melepaskan umpan silang ke depan gawang tuan rumah. Pyatov dengan sigap meninju si kulit bundar dan tak ada pemain Swedia yang berhasil memanfaatkan bola liar.
The Blue-Yellow kembali gagal memaksimalkan peluang emas. Crossing Elm dari sisi kiri tidak mampu dimaksimalkan Rosenberg yang lebih dulu terperangkap off-side.
Ukraina tidak tinggal diam dengan serangan yang dilancarkan tim tamu. Sebuah serangan balik cepat sukses membuat lini belakang Swedia kocar-kacir. Dua peluang emas beruntun diciptakan Ukraina. Pertama ketika Shevchenko yang sudah berhadapan dengan kiper Isaksson, tapi tendangannya masih melebar. Kedua, giliran Voronin yang gagal mengonversi umpan Yarmolenko.
Di menit 30 Pyatov kembali menjadi penyelamat Ukraina saat menggagalkan sepakan Rosenberg dari dalam kotak penalti. Tidak lama berselang, sepakan mendapat Rosenberg mudah saja diamankan Pyatov.
Tak mau ketinggalan, Isaksson juga melakukan penyelamatan gemilang dengan menepis sepakan keras Voronin dari luar kotak penalti.
Serangan kedua tim makin meningkat selepas menit 35. Sheva kembali mendapat kans membuka keunggulan untuk tuan rumah setelah menerima umpan Voronin, namun lagi-lagi Isaksson tampil sempurna untuk menyelamatkan gawang. Bola muntah yang berada di kotak penalti dibuang saja oleh bek Swedia.
Semenit kemudian, kembali The Blue-Yellow membuat jantung penonton berdegup kencang. Sundulan Ibrahimovic yang tak terkawal lini belakang Ukraina masih bisa digagalkan tiang gawang. Empat menit jelang turun minum Gusev mengirim umpan matang ke tiang jauh dan Konaplienka mencoba memanfaatkan peluang dengan melepaskan tendangan voli, namun sepakannya belum menemui sasaran. Skor imbang tanpa gol bertahan hingga turun minum.
Babak Kedua
Permainan menyerang masih diperagakan kedua tim di babak kedua ini demi memastikan kemenangan di laga pertama. Swedia pertama mendapat peluang pertama saat Larsson memberikan umpan kepada Rosenberg. Sayang, sepakan Rosenberg masih bisa diblok dengan sempurna oleh Mikhalik.
Ukraina dibuat cemas dengan kondisi Shevchenko yang terkapar usai berbenturan dengan Granqvist, beruntung mantan striker Milan itu bisa melanjutkan pertandingan.
Tepat di menit 52, Ibrahimovic akhirnya memecah kebuntuan. Sontekannya dari jarak dekat sukses memperdayai kiper Pyatov. Kredit diberikan kepada Kallstrom yang memberikan crossing akurat dari sisi kanan pertahanan Swedia.
Namun, keunggulan Swedia hanya bertahan selama tiga menit. Sang legenda Ukraina, Sheva, membuat suporter tuan rumah bersorak setelah sundulan jarak dekatnya gagal dibendung Isaksson. Gol Sheva ini tidak lepas dari aksi Yarmolenko yang memberikan umpan matang ke area penalti Swedia.
Pertandingan kian seru karena kedua tim terus mencari celah demi mendapatkan gol kemenangan. Swedia yang tampak berhati-hati di awal babak kedua mulai berani meladeni permainan agresif Ukraina. Sebaliknya, tim tuan rumah kian percaya diri setelah Sheva mencetak gol ke-48 dari 110 caps nya di level internasional.
Di menit 61, momen untuk Ukraina tiba. Sheva kembali memperdayai Isaksson yang tampil cukup gemilang sejak babak pertama. Memanfaatkan sepak pojok Konoplyanka, tandukan pemain bernomor punggung tujuh itu bersarang tepat di sudut gawang Swedia. Gol kedua Sheva ini disambut hangat segenap pendukung Ukraina dan pelatih Oleg Blokhin yang langsung memeluk sang kapten.
Zhovto-Blakytni kian makin termotivasi menggempur pertahanan Swedia sementara pelatih lawan, Erik Hamren, melakukan pergantian pemain demi menambah daya serang. Di menit 70, Ibrahimovic men-chip bola yang ditujukan kepada Elm, namun sepakannya masih gagal melewati garis gawang Pyatov.
Swedia tak kenal lelah membongkar pertahanan Ukraina di sisa pertandingan, setidaknya untuk mengemas hasil imbang. Di menit 75, Olsson gagal menjangkau umpan jauh Elm. Tidak lama setelahnya, Ibrahimovic hampir saja membuat kedudukan kembali imbang andai sepakan kerasnya dari kotak penalti tidak jatuh di pelukan Pyatov. Kiper andalan Ukraina itu kembali melakukan penyelamatan dengan menutup celah Wilhelmson yang mencoba mencari gol.
Sheva mendapat standing applaus saat pelatih menariknya keluar di menit 81. Tidak lama setelah mantan pemain Chelsea keluar lapangan, pelatih Blokhin juga memutuskan mengistirahatkan Andey Voronin dan memasukkan Ruslan Rotan.
Walau terus melancarkan serangan bertubi-tubi ke area pertahanan Ukraina, Swedia gagal menambah skor sehingga harus puas dengan kekalahan di pertandingan pertama mereka.
Ikuti jalannya pertandingan Euro 2012 Ukraina versus Swedia secara LIVE di GOAL.com Indonesia
Susunan pemain Ukraina kontra Swedia adalah sebagai berikut:
Ukraina: Pyatov; Husyev, Khacheridi, Mykhalik, Selin; Timoschchuk, Nazarenko, Konoplyanka; Yarmolenko; Shevchenko, Voronin
Cadangan: Koval, Goryainov, Kucher, Shevchuk, Rakitskiy, Butko, Garmash, Aliev.
Swedia: Isaksson; Lustig, Mellberg, Granqvist, Martin Olsson; Elm, Kallstrom; Larsson, Ibrahimovic, Toivonen; Rosenberg.
Cadangan: Wiland, Hansson, Olsson, Antonsson, Safari, Svensson, Wernbloom, Holmen.
Ukraina
30
Andriy Pyatov
Kiper
Kiper
33
Yevhen Selin
Bek
Bek
34
17
44
Anatoliy Tymoshchuk
Gelandang
Gelandang
-
Oleh Husyev
Gelandang
Gelandang
-
Serhiy Nazarenko
Gelandang
Gelandang
-
7
-
9
Cadangan
35
Maksym Koval
Kiper
Kiper
-
Oleksandr Horyainov
Kiper
Kiper
5
13
-
-
Bohdan Butko
Bek
Bek
19
Denys Harmash
Gelandang
Gelandang
8
Oleksandr Aliyev
Gelandang
Gelandang
-
10
-
Yevhen Seleznyov
Striker
Striker
33
Cadangan
21
Johan Wiland
Kiper
Kiper
12
Pär Hansson
Kiper
Kiper
3
Jonas Olsson
Bek
Bek
15
20
8
16
Pontus Wernbloom
Gelandang
Gelandang
23
Samuel Holmen
Gelandang
Gelandang
11
Emir Bajrami
Gelandang
Gelandang
9
9
-
Tobias Hysen
Striker
Striker
- Gol
- Gol Bunuh Diri
- Penalti
- Penalti Gagal
- Kartu Kuning
- Assist
- Penyelamatan Penalti
- Gol Adu Penalti
- Adu Penalti Gagal
- Kartu Kuning Kedua
- Kartu Merah
- Pergantian MASUK
- Pergantian KELUAR
- Cedera
- Penilaian GOAL.com
- Terbaik Versi GOAL.com
- Terburuk Versi GOAL.com
- Ranking Global Terbaik & Terburuk
- Terbaik Versi Fans
- Terburuk Versi Fans
No comments:
Post a Comment